close
Uraian Organ Pencernaan Utama dalam Tubuh Manusia - Kelas Edukasi

Uraian Organ Pencernaan Utama dalam Tubuh Manusia

Uraian Organ Pencernaan Utama dalam Tubuh Manusia

Organ pencernaan merupakan kumpulan dari beberapa jaringan yang menjadi satu dan memiliki fungsi tertentu dalam pencernaan. Organ pencernaan saling berhubungan terhadap organ satu dengan yang lainnya, sehingga dapat terbentuklah sistem pencernaan yang berkesinambungan dalam tubuh manusia.

Organ Pencernaan Utama dalam Tubuh Manusia


Makanan yang telah dikonsumsi akan mengalami pencernaan secara mekanik dan kimiawi dalam tubuh. Adapun organ yang berperan dalam proses pencernaan makanan adalah sebagai berikut :

1. Mulut 

Mulut merupakan bagian pertama yang bertugas untuk mencerna makanan sebelum diteruskan ke organ selanjutnya. Dalam rongga mulut makanan akan dihancurkan hingga menjadi lebih sederhana ketika akan ditelan. Gerak pada saat perobekan makanan ini sering disebut dengan istilah gerak peristaltik. Di dalam mulut juga terdapat beberapa bagian yang membantu proses pencernaan, diantaranya adalah sebagai berikut :

a. Lidah

Lidah memiliki fungsi mengatur posisi makanan untuk dikunyah dan membantu dalam proses penelanan makanan yang sudah lembut akan menuju ke kerongkongan. Struktur dari lidah tersusun atas otot lurik dan permukaannya dilapisi oleh epitelium, sehingga banyak mengandung kadar makosa (lendir)

b. Gigi

Dengan adanya lidah dan gigi dalam mulut maka dapat terjadi pencernaan secara mekanik. Selain itu, gigi dapat berperan dalam tahap perobekan makanan hingga menjadi halus. Adapun jenis-jenis dan fungsi gigi adalah sebagai berikut :

• Gigi seri, berjumlah 8 buah yang dapat berfungsi untuk mengunyah makanan
• Gigi taring, berjumlah 4 buah serta berfungsi untuk merobek-robek makanan hingga menjadi lebih sederhana
• Gigi geraham, berjumlah 8 buah dan memiliki fungsi mengunyah makanan

c. Kelenjar Ludah

Pada kelenjar ludah dapat menghasilkan air liur dan mengandung enzim yang membantu proses pencernaan. Dalam rongga mulut kelenjar ludah terdiri dari, kelenjar parotis, kelenjar submandibularis, kelenjar sublingualis

2. Kerongkongan (Esofagus)

Kerongkongan merupakan organ pencernaan berupa saluran yang berfungsi untuk memindahkan makanan dari mulut menuju ke lambung. Saat makanan masih berada dalam kerongkongan dapat terjadi gerakan meremas-remas untuk membantu mendorong makanan secara perlahan menuju ke bagian organ pencernaan selanjutnya berupa lambung. Makanan melalui kerongkongan hanya dengan waktu beberapa detik. 

3. Lambung

Lambung ialah organ pencernaan makanan dalam tubuh yang berbentuk seperti kantung besar. Posisi lambung terletak dibagian dalam rongga perut sebelah kiri dan lambung dijadikan sebagai tempat terjadinya proses pencernaan makanan bersama enzim-enzim yang tersedia. Lambung terdiri atas tiga bagian yang menyusunnya, yaitu bagian atas (kardiak), bagian tengah yang berbentuk membulat (fundus), dan bagian bawah lambung (pylorus). Letak kardiak berdekatan dengan hati dan berhubungan secara langsung dengan kerongkongan. Bagian bawah lambung (pylorus) langsung berhubungan dengan usus dua belas jari. 

Fungsi Lambung:

Fungsi lambung dalam proses pencernaan makanan adalah sebagai berikut :

• Organ yang mampu menghasilkan pepsinogen

Pepsinogen merupakan wujud yang masih belum aktif dari sebuah pepsin, sehingga dengan adanya enzim pepsin tersebut dapat berfungsi untuk merombak molekul kandungan protein menjadi potongan protein (pepton)

• Menghasilkan asam klorida (HCl)

Asam klorida mempunyai fungsi untuk memusnahkan mikroorganisme yang terdapat di dalam makanan, selain itu dapat memberikan kadar asam dalam organ lambung dan mengaktifkan kembali pepsinogen menjadi pepsin

• Lambung dapat mengeluarkan lendir pada permukaannya yang memiliki fungsi untuk melindungi dinding-dinding lambung dari pepsin

4. Usus Halus

Pada usus dua belas jari terdapat saluran getah pankreas dan saluran empedu. Pankreas dapat menghasilkan getah pankreas dalam bentuk enzim-enzim pendukung dari proses pencernaan. Pada usus halus terdapat tiga bagian dan diataranya yaitu, usus dua belas jari (duodenum), usus kosong (jejunum), dan usus penyerapan (ileum). Adapun enzim-enzim yang dihasilkan dari pankreas adalah sebagai berikut :

a. Amilophsin, yaitu enzim yang dapat mengubah dari zat tepung berupa amilum menjadi maltosa
b. Stepsin, yaitu enzim yang berfungsi untuk merombak lemak menjadi asam lemak dan gliserol
c. Tripsinogen, yaitu enzim yang dapat mengubah pepton dan protein menjadi dipeptida dan asam amino

5. Usus Besar (Intestinum Crasum)

Usus besar merupakan organ sistem pencernaan yang dapat  mengabsorpsi kandungan air dan mineral. Dimana pada tempat tersebut dapat terjadi proses pembentukan vitamin K dan berlangsung gerakan peristaltik untuk mendorong hasil pencernaan makanan yang sudah tidak dimanfaatkan lagi oleh tubuh berupa tinja menuju ke organ anus. Pada usus besar juga terdapat bakteri Escherichia coli yang berfungsi untuk proses pembusukan sisa makanan menjadi limbah.  

Usus besar tersusun atas bagian yang naik berupa kolon asendens terletak pada bagian kanan, kolon desendens dibagian kiri, kolon transversum, dan kolon sigmoid yang berhubungan dengan rektum. Selain itu, pada usus besar juga terdapat usus buntu (Aspendiks) yang berupa suatu bentuk tonjolan kecil seperti tabung dan terletak diposisi kolon asendens. 

6. Rektum dan Anus

Rektum ialah suatu ruangan yang memiliki bentuk panjang dan berawal dari ujung usus besar hingga berhubungan dengan anus. Rektum baru akan terisi apabila tinja yang berada pada kolon desenders penuh. Jadi tinja pada dasarnya tersimpan dalam tempat yang lebih tinggi dari rektum, yaitu kolon desenders. Dengan demikian ketika tinja telah masuk dalam rektum, maka akan timbul keinginan untuk buang air besar melalui lubang dari ujung saluran pencernaan yaitu anus.

Sumber : 
http://www.artikelsiana.com/2015/03/bagian-alat-organ-organ-pencernaan-fungsi.html
Uraian Organ Pencernaan Utama dalam Tubuh Manusia Uraian Organ Pencernaan Utama dalam Tubuh Manusia Reviewed by Unknown on Juli 24, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.