close
4 Contoh Paragraf Deduktif Tentang Kesehatan - Kelas Edukasi

4 Contoh Paragraf Deduktif Tentang Kesehatan

4 Contoh Paragraf Deduktif Tentang Kesehatan - Paragraf deduktif ialah paragraf yang letak kalimat utama yang memuat ide pokok atau gagasan utamanya berada di awal paragraf. Selanjutnya setelah kalimat utama diikuti beberapa kalimat penjelas yang mendukung serta memperkuat gagasan utama atau ide pokok di awal paragraf.
Contoh Paragraf Deduktif

Agar lebih jelas, Perhatikan beberapa contoh paragraf deduktif tentang kesehatan sebagai berikut!

Contoh 1 :

Di dalam kulit manggis terdapat kandungan berbagai nutrisi yang memiliki manfaat besar bagi kesehatan tubuh. Kandungan nutrisi yang ada pada kulit manggis sangatlah beragam. Beberapa diantaranya yakni protein, gula, tanin, serat kasar, energi, lemak, karbohidrat, besi, kalsium, fosfor, dan masih banyak lagi. Dari beberepa kandungan nutrisi yang ada pada kulit buah tersebut, tak mengherankan jika kulit buah ini memiliki khasiat yang sangat baik bagi tubuh manusia. Kulit manggis telah terbukti secara ilmiah mampu mengatasi gejala disentri, penyakit jantung, menjaga kesehatan kulit, mengatasi panas dalam, mengatasi diare, mengobati penyakit kanker, mencegah kerusakan kulit, membantu meningkatkan sistem imun pada tubuh,  menurunkan berat badan, mencegah stroke, dan masih banyak lagi. Dengan demikian sangat disarankan untuk rutin mengonsumsi kulit buah manggis sebagai herbal alami yang memiliki beragam khasiat yang luar biasa bagi tubuh.

Penjelasan :

Kalimat utama yang memuat ide pokok atau gagasan utama pada paragraf di atas terletak di awal paragraf. Kalimat-kalimat selanjutnya adalah kalimat penjelas yang memuat penjelasan sekaligus pendukung gagasan utama atau ide pokok di awal paragraf. Dengan demikian, paragraf di atas adalah paragraf deduktif.

Contoh 2 :

Kesehatan adalah suatu hal yang amat penting dalam hidup ini. Bayangkan jika kita sedang merasa tidak enak badan atau dalam kondisi yang tidak prima. Tentu yang dirasakan adalah serba tidak enak. Jangankan melakukan aktivitas seharian, makan pun terasa sangat tidak nikmat. Kesehatan juga dapat dikatakan sebagai nikmat terbesar yang ada di dunia ini. Bayangkan jika kita memiliki banyak uang, namun kondisi kesehatan malah justru memburuk. Maka dapat dipastikan tidak akan ada sesuatu hal yang dapat dinikmati dari harta yang kita miliki. Justru harta tersebut akan habis hanya untuk mengembalikan kondisi kesehatan kita. Dengan demikian kita dapat menyimpulkan bahwa kesehatan jauh lebih mahal harganya dibandingkan dengan materi seberharga apapun itu.

Penjelasan :

Pada paragraf di atas ide pokok atau gagasan utama terletak di awal paragraf yang terdapat pada kalimat utama. Sedangkan kalimat-kalimat berikutnya adalah kalimat penjelas yang berfungsi sebagai pendukung serta penguat ide pokok atau gagasan utama pada kalimat utama di awal paragraf. Karena letak gagasan utamanya yang berada di awal paragraf, maka paragraf ini diidentifikasikan sebagai paragraf deduktif.

Contoh 3 :

Sinar matahari di pagi hari memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Sinar matahari memiliki kemampuan untuk mengurai pro vitamin D menjadi vitamin D yang terdapat di dalam tubuh. Tubuh hanya akan dapat menyerap nutrisi tersebut jika pro vitamin D telah diubah menjadi vitamin D. vitamin D sangat baik dalam membantu tumbuh kembang sel tulang dan gigi serta menjadikannya lebih kuat. Sinar matahari memang sangat baik bagi kesehatan tulang dan gigi, namun perlu dipahami bahwa hanya pada jam-jam tertentu sajalah sinar matahari dapat dimanfaatkan sebagai sumber nutrisi vitamin D yakni pada pukul 08.00 – 09.00 wib. Diluar jam tersebut, sinar matahari mengandung sinar ultra violet yang berpotensi merusak kesehatan kulit. Untuk memperoleh vitamin D selain dari paparan sinar matahari, dibutuhkan juga untuk mengonsumsi berbagai makanan yang di dalamnya terkandung pro vitamin D seperti misalnya susu dan biji-bijian. 

Penjelasan :

Kalimat utama pada paragraf di atas terletak di awal paragraf. Sedangkan kalimat-kalimat penjelas menyertai kalimat utama sesudahnya. Kalimat utama di awal paragraf memuat ide pokok atau gagasab utama paragraf. Sedangkan pada kalimat-kalimat penjelas berfungsi sebagai pendukung dan penjelas gagasan utama atau ide pokok di awal paragraf. Dengan demikian, paragraf di atas dapat dikategorikan sebagai paragraf deduktif.

Contoh 4 :

Daun sirih ternyata memiliki ragam manfaat yang luar biasa bagi kesehatan tubuh. Salah satu manfaat yang secara umum dikenal oleh sebagian besar masyarakat adalah fungsi antioksidan di dalamnya. Sebagai salah satu dari bahan dasar ramuan herbal, daun sirih tentu kaya akan nutrisi alami yang bermanfaat bagi kesehatan di dalamnya. Beberapa diantaranya ialah tannin, alkoloid, saponin,  minyak atsiri, flavonoid, polifenoid, dan masih banyak lagi. Nutrisi serta kandungan gizi tersebut, secara alamiah mampu mengatasi beberapa macam keluhan kesehatan. Berbagai macam keluhan kesehatan tersebut diantaranya yakni demam berdarah, batuk, luka bakar, penyakit asma, membantu mengatasi sakit gigi dan sariawan, diare, mengatasi mimisan, gatal-gatal, bronkitis, sifilis, radang tenggorokan, iritasi mata, dan masih banyak lagi. Dengan adanya beragam manfaat yang luar biasa ada daun ini, maka tak berlebihan rasanya jika dikatakan bahwa daun sirih adalah salah satu dari tanaman obat yang layak untuk dijadikan referensi pengobatan alami. 

Penjelasan :

Pada kalimat di atas, kalimat utama yang memuat gagasan utama atau ide pokok terletak di awal paragraf. Sedangkan kalimat berikutnya adalah kalimat-kalimat penjelas terletak setelah kalimat utama sampai akhir paragraf. Hal tersebut membuktikan bahwa paragraf tersebut adalah paragaraf deduktif. 

Sebagai penutup, demikianlah, pembahasan tentang 4 Contoh Paragraf Deduktif Tentang Kesehatan, semoga bermanfaat dan jangan lupa cek artikel lainnya, terima kasih.

Artikel terkait: 
4 Contoh Paragraf Deduktif Tentang Kesehatan 4 Contoh Paragraf Deduktif Tentang Kesehatan Reviewed by Unknown on Agustus 22, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.