Ceramah Agama Islam –
Membahas tentang kematian tentu sangat penting, agar mengingatkan kita
betapa singkatnya hidup di dunia. Ceramah agama Islam yang sering dibawakan
oleh para ustadz, salah satunya adalah mengenai kematian.
2. Contoh Teks Pembawa Acara MC Formal, Singkat, Mudah dihafal
Para ustadz biasa membawakan ceramah tentang kematian
beserta dalil yang bersumber dari Al Qur’an atau hadist Rasulullah. Karena
dengan kematian, kita bisa mengurangi ambisi kita dalam mengejar dunia. Yang sesungguhnya
dunia ini bisa melalaikan kita dari beribadah.
Ceramah bisa dilakukan dimana saja, karena inti dari ceramah
adalah kegiatan untuk menyampaikan suatu kebaikan.
Namun biasanya ceramah dilakukan di Masjid atau Musholla,
lapangan (ketika tabligh akbar), maupun di gedung. Dengan keadaan yang nyaman, bisa berpengaruh dengan si
penceramah maupun si pendengar.
Agar lebih leluasa dalam menyampaikan suatu materi
ceramah, dan si pendengarpun bisa mengambil ilmu yang di sampaikan kepadanya.
Berikut adalah contoh ringkasan materi untuk Ceramah agama
Islam Tentang Kematian.
Assalamu'alaykum
Warahmatullahi Wabarakatuh
Bissmillahirrahmanirrahiim
Innalhamdalillahi
nahmaduhu wa nasta'inu wa nastaghfiruhu wa na'audzubillah minsyururi ‘anfusina
wa minsayyi’ati ‘amaalinaa Manyahdihillah falah mudhillalah Wa man yudh lil
falaa haadiyalah
Asyhadu allaa ilaaha
illallaah wahdahu laa syariikalah wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa
rasuuluh. Amma ba’du.
Para hadirin, jama’ah
yang berbahagia.
Marilah kita
bersama-sama bersyukur kepada Allaah, atas nikmat iman dan kesehatan yang telah
Dia berikan kepada kita semua. Sehingga kita dapat berkumpul pada acara ini.
Shalawat dan salam,
juga tak lupa kita limpahkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu a’alayhi wa
sallam. Dimana di dalam diri beliaulah terdapat suri tauladan yang baik, akhlak
yang mencerminkan Al Qur’an yang perlu kita contoh.
Para hadirin, jama’ah
yang berbahagia.
Setiap manusia,
seluruh makhluk yang bernyawa, semua pasti merasakan kematian. Semua ini adalah
hukum yang sudah ada ketetapannya dari Allaah Yang Maha Kekal. Jadi tidak ada
satupun yang kekal, kecuali Allaah saja. Dia-lah Rabb semsesta alam yang Maha
Menghidupkan dan Maha Mematikan.
Dalam Al Qu’an, Allaah
berfirman yang artinya,” yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji
kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya, dan Dia Maha Perkasa lagi
Maha Pengampun.” ( Al Q ur’an surat Al Mulk ayat 2).
Siapakah orang yang
baik amalnya? Yaitu orang yang paling ikhlas dalam melaksanakn ibadah hanya
semata-mata karena Allaah saja.
Dan amalan yang paling
benar adalah amalan yang sesuai dengan apa yang diajarkan oleh Rasul. Sudahkah kita
menjalani semua itu? Hanya kita sendiri yang bisa menjawab.
Kita sebagi manusia,
hidup di dunia ini pasti akan mati. Kematian adalah hal yang pasti, tidak bisa
diundur maupun dipercepat atas kemauan kita. Dan setelah itu kita akan
dihadapkan oleh alam kubur, antara kenikmatan dan siksaan.
2 hal kemungkinan
tersebut pasti akan kita rasakan, sesuai dengan amalan kita selama berada di
dunia. Setelah kita masuk ke dalam alam kubur inilah, antara penyesalan atau
kebanggaan sudah bisa kita jawab. Untuk melanjutkan kita ke alam berikutnya.
Para hadirin, jama’ah
yang berbahagia.
Baca juga: Pidato Bahasa Inggris tentang Nabi Muhammad dan Artinya
Baca juga: Pidato Bahasa Inggris tentang Nabi Muhammad dan Artinya
Marilah kita
meningkatkan ketaqwaan kita semua kepada Allaah. Agar dimudahkan dalam proses
kematian kelak. Karena, sesungguhnya sakaratul maut menjelang kematian itu
sangatlah menyakitkan.
Namun bagi hamba Nya
yang beriman, mudah-mudahan dengan izin Allaah bisa meringankan rasa sakit
tersebut. Dan kita bisa mencapai kematian yang husnul khotimah, mati dalam keadaan
yang baik.
Mingkin sekian ini
saja yang bisa saya sampaikan dalam ceramah kali ini. Tidak ada maksud untuk
menggurui, saya hanya membagi sedikit ilmu yang saya miliki.
Kesempurnaan hanya
Allaah yang punya, jika ada khilaf kata maupun sikap, saya mohon maaf dan
kepada Allaah saya mohon ampun.
Wassalamu’alaykum
warohmatullahi wabarakatuh...
Mungkin teks Ceramah agama Islam Tentang Kematian di atas
bisa bermanfaat untuk kita semua, terutama bagi yang ingin mendapatkan
referensi dalam pembuatan naskah pidato.
Jika artikel ini anda rasa bermanfaat, silahkan share ke
teman-teman atau keluarga anda. Semoga kita semua bisa terus meningkatkan
keimanan kita, dan terus melakukan kebaikan.
Ceramah Agama Islam Tentang Kematian Lengkap Dengan Dalil
Reviewed by PengenJadiBaik
on
Agustus 10, 2018
Rating:
Tidak ada komentar: