close
Pidato Agama Islam Singkat Tentang Sedekah (Singkat, Padat dan Mudah di Hafal) - Kelas Edukasi

Pidato Agama Islam Singkat Tentang Sedekah (Singkat, Padat dan Mudah di Hafal)

Pidato Agama Islam Singkat Tentang Sedekah biasanya sering dibawakan oleh para pemuka Agama di lingkungan yang ada di Indonesia khususnya. Karena materi tentang sedekah yang mudah dicari dan isinya kebanyakan sangat menginspirasi banyak orang untuk melakukan amalan baik ini. Di dalam agama Islam, setiap muslim dianjurkan untuk bersedekah. Baik dalam keadaan lapang, maupun sempit.

Bahkan, sedekah yang sangat besar pahalanya di sisi Allaah adalah disaat kita sedang dalam keadaan sempit. Dan sudah pasti dilandaskan dengan niat yang ikhlas.

Berbicara mengenai, bagaimana sih materi Pidato Agama Islam Singkat Tentang Sedekah. Dan pastinya bukan hanya singkat, namun padat berkualitas dan juga mudah dihafal.

Pastinya model materi sedekah yang seperti ini yang banyak dicari oleh para pengisi pidato, terlebih lagi para pemuka agama yang ada di sekitar masyarakat kita.

Namun bagi kalian yang masih duduk di bangku sekolah, beberapa contoh Pidato Agama Islam Singkat Tentang Sedekah di bawah ini, bisa juga kalian jadikan sebagai rujukan dalam membuat naskah pidato yang memiliki tema hampir sama.


Pidato
Pidato Singkat Tentang Sedekah 
Baca juga: Contoh Pidato Singkat tentang Hijab Itu Indah

Berikut adalah beberapa contohnya :


Pidato tentang senyum ternyata bagian dari sedekah

Assalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh

Bissmillah...

Innalhamdalillahi nahmaduhu wa nasta'inu wa nastaghfiruhu wa na'audzubillah minsyururi ‘anfusina wa minsayyi’ati ‘amaalinaa Manyahdihillah falah mudhillalah Wa man yudh lil falaa haadiyalah

Asyhadu allaa ilaaha illallaah wahdahu laa syariikalah wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rasuuluh.

Hadirin yang saya hormati,

Marilah kita bersama-sama mengucap syukur kepada Allaah, yang telah memberikan nikmat Islam, nikmat iman, dan nikmat kesehatan. Yang mana dengan nikmat semua itu, yang telah memberikan kita kesempatan untuk hadir dalam acara yang sangat istimewa ini.

Dan juga shalawat serta salam, kita berikan kepada Nabi besar kita, Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dimana lewat perantara beliau, Allaah menurunkan pedoman hidup bagi kita semua sampai akhir zaman, yaitu Al Qur’an Kariim.

Hadirin yang saya hormati,

Pada kesempatan kali ini, izinkan saya untuk menyampaikan sedikit pidato, saya telah saya buat dengan singkat, padat dan in syaa Allaah bisa bermanfaat buat kita semua.
Berbicara mengenai sedekah, sebenarnya masih banyak orang yang belum mengetahui, bahwa ternyata sedekah bukan hanya mengenai soal harta yang disalurkan kepada yang membutuhkan.

Jadi sebagian besar orang menilai, jika kita tidak mengeluarkan uang untuk membantu orang lain, kita belum bisa dikatakan sudah bersedekah.
Padahal, ada suatu amalan yang sangat mudah untuk kita amalkan, dan bernilai sedekah. Dalam sebuah hadist riwayat Tirmidzi no. 1956, ia berkata: “Hasan ‎gharib”. Dishahihkan oleh Al Albani dalam Shahih At Targhib).‎ Rasulullah shallallahu ‘alayhi wa sallam bersabda,“Senyummu terhadap wajah saudaramu adalah sedekah.”
Jadi para hadirin, sedekah itu tidak hanya sekedar rupiah. Ternyata dengan memasang wajah yang ceria, yang enak dilihat, dengan senyuman tersebut di hadapan saudara kita, bisa bernilai sedekah.

Allaah telah mempermudah setiap hamba Nya. Dia lebih mengetahui bagi hamba Nya yang belum memiliki kemampuan untuk bersedakah dengan menggunakan harta, ternyata ada amalan yang sangat mudah juga bernilai sedeka.

Nah, lewat pelajaran inilah, mari kita bersama-sama membiasakan diri untuk murah senyum, saling sapa dan memberikan salam kepada saudara kita ketika sedang bertemu atau hanya sekedar berpapasan di jalan.

Mungkin hanya demikian yang bisa saya sampaikan, semoga yang sedikit ini bisa bermanfaat untuk kita semua. Jika ada kesalahan kata saya mohon maaf, dan kepada Allaah saya mohon ampun.

Alhamdulillahirobbil a’lamiin.

Wassalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh

Pidato tentang amalan ringan yang bernilai sedekah.


Assalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh

Bissmillahirrahmanirrahiim...

Innalhamdalillahi nahmaduhu wa nasta'inu wa nastaghfiruhu wa na'audzubillah minsyururi ‘anfusina wa minsayyi’ati ‘amaalinaa Manyahdihillah falah mudhillalah Wa man yudh lil falaa haadiyalah

Asyhadu allaa ilaaha illallaah wahdahu laa syariikalah wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rasuuluh.

Para hadirin yang terhormat, marilah kita semua mengucap syukur atas rahmat yang telah Allaah limpahkan kepada kita. Atas nikmat Islam, iman dan juga kesehatan. Yang dimana kita masih diberi kesempatan untuk dapat berkumpul dalam acara ini.
Dan tak lupa pula, shalawat dan salam selalu kita sanjungkan kepada Nabi Muhammad shallallahu ‘alayhi wa sallam. Karena dalam diri beliau tercermin akhlak yang bersumber dari Al Qur’an yang patut kita contoh sebagai pedoman dalam hidup kita.

Para hadirin yang terhormat.
Jika kita sedang dalam keadaan sulit terutama dalam segi ekonomi, jangan sampai memupuskan harapan kita dalam melakukan amal kebaikan berupa sedekah. Karena kita sudah terbiasa memandang bahwa sedekah adalah hanya dengan menggunakan harta saja.

Namun ternyata banyak sekali amalan ringan yang pastinya sangat mudah kita amalkan, tanpa harus bermodal uang atau harta lainnya. Sedekah bisa dilakukan dengan memberikan senyuman kepada teman, kerabat, saudara yang kita temui. Saling mengingatkan dalam kebaikan dan melarang keburukan juga termasuk dalam sedekah.

Bahkan sedekah yang bisa dilakukan oleh lisan kita adalah mengucap takbir “Allaahu Akbar”, tahmid “Alhamdulillah”, tasbih “Subhanallah”. Sesuai dengan hadist yang berbunyi, Nabi shallallahu ‘alayhi wa sallam bersabda: “Bukankah Allah telah menjadikan kepada kalian kesempatan untuk mendapatkan pahala sedekah? Sesungguhnya pada setiap tasbih ada nilai sedekah, setiap takbir ada nilai sedekah, setiap tahmid ada nilai sedekah, setiap tahlil ada nilai sedekah, amar makruf nahi munkar juga bernilai sedekah, dan dalam hubungan badan kalian, bernilai sedekah,”(HR. Muslim 1006).

Tapi dalam kalimat yang terakhir,”.. dan dalam hubungan badan kalian, bernilai sedekah” jangan pernah anda lakukan wahai para hadirin, jika kalian masih belum memiliki pasangan. Atau juga yang sudah memiliki pasangan, namun melakukannya dengan pasangan harom nya. Itu malah bernilai dosa yang sangat berat.

Mungkin dengan beberapa penjelasan saya yang sedikit ini, bisa menambah ilmu dan motivasi untuk kita semua. Dalam semangat untuk terus melakukan amalan baik, terutama sedekah.

Demikian yang bisa saya sampaikan. Jika adal kesalahan kata saya mohon maaf, dan kepada Allaah saya mohon ampun.

Wassalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Semoga contoh pidato di atas bisa bermanfaat untuk kamu yang akan membuat naskah pidato dengan tema yang hampir mirip ya. 

Pidato Agama Islam Singkat Tentang Sedekah (Singkat, Padat dan Mudah di Hafal) Pidato Agama Islam Singkat Tentang Sedekah (Singkat, Padat dan Mudah di Hafal) Reviewed by PengenJadiBaik on Agustus 08, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.