close
3 Pembagian Kata dalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya - Kelas Edukasi

3 Pembagian Kata dalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya

Di postingan kali ini kita akan mengenal bagian-bagian kata atau jenis-jenis kata dalam bahasa Arab. Pembagian kata dalam bahasa Arab pdf, pembagian jumlah dalam bahasa Arab, makalah pembagian kata dalam bahasa Arab, pembagian isim dalam bahasa Arab, pembagian huruf dalam bahasa Arab, macam macam kalimah, komponen kalimat dalam bahasa Arab, dan kata kerja dalam bahasa Arab. Dari semua pembahasan di atas tidak mimin bahas semua pada kesempatan kali ini ya sobat, mungkin di lain waktu. Pada postingan ini mimin akan membahas 3 Pembagian Katadalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya.  

 Materi ini termasuk materi dasar yang sangat penting untuk dapat memahami kaidah-kaidah bahasa Arab hingga tingkat yang lebih tinggi nanti. Kata (الْكَلِمَةُ) adalah bagian dasar dari bahasa Arab yang terlebih dahulu harus dikuasai. bukan hanya di bahasa Arab, menurut penulis jika kita ingin mempelajari suatu bahasa asing apapun, hal utama yang harus dikuasai adalah kosa katanya. Berikut pembahasannya, selamat membaca!


3 Pembagian Kata dalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya
3 Pembagian Kata dalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya


Kata (الْكَلِمَةُ) dalam Bahasa Arab di bagi menjadi 3 (tiga) bagian;

1.   Kata kerja (فِعْلٌ)

2.   Kata benda (إِسْمٌ)

3.   Huruf (حَرْفٌ)


Pertama, kata kerja (فِعْلٌ) adalah lafaz yang menunjukkan atau menyatakan makna dan pembagian waktunya.

Contoh: كَتَبَ ـ يَكْتُبُ ـ اكْتُبْ (menulis)
Kata كَتَبَ mempunyai arti kata kerja yang telah lalu atau lampau.
Sedangkan يَكْتُبُ kata kerja yang menunjukkan sedang dilakukan (sekarang) atau yang akan dikerjakan (nanti).
Dan اكْتُبْ adalah kata perintah yang dilakukan pada waktu yang akan datang atau segera mungkin dikerjakan.


Kedua, Kata benda (إِسْمٌ) adalah lafaz yang menunjukkan makna tanpa disertai keterangan waktu.

Contoh: أَسَدٌ (singa), شُجَاعَةٌ (berani), فَاطِمَة (Fatimah) dll.

Ketiga, Huruf (حَرْفٌ) adalah lafaz yang menunjukkan arti yang tidak sempurna kecuali ditambah dengan kata selainnya.


Contoh: كَ، بِ، مِنْ، إِلَى، عَلَى، عَنْ، فِي

كَ     ← كَالْقَمَرِ           seperti bulan
بِ    ← بِالْقَلَمِ              dengan pena
مِنْ    ← مِنَ الْمَدْرَسَةِ      : dari sekolah
إِلَى    ← إِلَى السُّوْقِ         ke pasar
عَلَى   ← عَلَى الْمَائِدَةِ      di atas meja
عَنْ    ← عَنِ الْيَمِيْنِ        dari kanan  

فِي     ← فِي الْفَصْلِ       di dalam kelas


Itulah penjelasan singkat tentang Pembagian Kata dalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya, mudah-mudahan bermanfaat, silahkan share dan komen di kolom komentar atau ada yang mau request artikel boleh, silahkan komen. Mimin tunggu kunjungan di artikel berikutnya terima kasih

:Artikel terkait
























3 Pembagian Kata dalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya 3 Pembagian Kata dalam Bahasa Arab Singkat Beserta Contohnya Reviewed by Ahmad Sobri on September 22, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.